Infeksi saluran kemih merupakan salah satu masalah kesehatan serius yang terjadi pada jutaan orang setiap hari. Infeksi pada saluran kemih merupakan infeksi kedua tersering yang terjadi pada tubuh manusia. Di Amerika Serikat, infeksi saluran kemih (ISK) merupakan penyebab 8,3 juta kunjungan ke dokter setiap tahunnya. Wanita secara khusus lebih mudah mengalami ISK dengan sebab yang belum sepenuhnya diketahui. Seorang wanita rata-rata mengalami 5 kali ISK sepanjang hidupnya. Kejadian ISK pada pria tidak sesering pada wanita, tetapi bila seorang pria mengalami ISK maka dapat menjadi berat.
Infeksi Saluran Nafas Atas pada Anak
Infeksi saluran nafas merupakan infeksi yang paling sering ditemui pada masa anak-anak. Sebagian besar jenis infeksi ini tidak berbahaya, namun sebagian lagi dapat pula berbahaya. 80-90% penyebab infeksi saluran nafas pada anak adalah virus, sedangkan sisanya disebabkan oleh bakteri patogen.
Infeksi saluran nafas dibedakan menurut tingkat jalur pernafasan, yaitu : infeksi saluran nafas atas, infeksi laring/trakhea, bronkhitis, bronkhoiolitis, dan pneumonia. .
Tips Agar Cepat Hamil
Tips Agar Cepat Hamil.
Kehamilan dan mendapatkan keturunan merupakan sebuah harapan yang besar bagai pasangan suamiisteri, khususnya bagi mereka yang baru saja melangsungkan pernikahan. Hadirnya buah hati dalam kehidupan keluarga menambah lengkap suasana. Momen tatkala hasil test kehamilan menunjukkan postif, adalah sebuah moment yang sangat dinanti oleh pasangan suami isteri bagi mereka yang mendambakan hadirnya generasi penerus keluarga.
Namun ada kalanya, harapan akan mendapatkan kehamilan dan keturunan terasa mulai sirna tatkala kehamilan yang ditunggu-tunggu belum datang juga. Stress dan putus asa banyak menghinggapi pasangan suami isteri yang telah lama menanti. Kadang kondisi ini banyak membuat sebuah keluarga menjadi tidak harmonis dan akhirnya terjadi perceraian gara-gara kasus ini. Sebetulnya banyak kasus yang menyebabkan sulitnya sebuah pasangan suami isteri untuk mendapatkan keturunan, di mulai dari adanya penyakit, gangguan hormonal, gangguan sistem reproduksi dan berbagai macam hal lainnya yang tentunya hal ini perlu dilakukan pemeriksaan dan pengobatan lebih lanjut untuk mengatasinya. Namun ada kalanya juga seorang pasangan suami isteri sulit untuk cepat hamil dikarenakan kurangnya pengetahuan dasar mengenai kehamilan, sehingga kehamilan yang di nanti belum datang juga.
Infeksi Saluran Kemih (Kencing) pada Anak
Sekitar 3 persen anak prempuan dan 1 persen anak laki-laki mengalami infeksi saluran kemih sebelum berusia 11 tahun, dan dalam 1 tahun, 50% di antaranya akan mengalami kekambuhan. Infeksi saluran kemih mungkin melibatkan ginjal ( pielonefritis), atau mungkin berkaitan dengan infeksi pada kantong kemih (sistitis). Infeksi saluran kemih pada anak-anak penting diperhatikan karena:
Penyakit Kronik dan Kegemukan (Obesitas) pada Anak
Masalah kesehatan pada anak dan remaja yang seringkali dipikirkan oleh sebagian besar orang adalah infeksi telinga, demam, atau masalah kulit jerawat, dan bukan masalah penyakit jantung, diabetes atau hipertensi. Akhir-akhir ini, di beberapa negara maju prevalensi obesitas pada anak dan beberapa penyakit orang dewasa seperti diabetes melitus tidak tergantung insulin (diabetes tipe 2) semakin meningkat. Obesitas merupakan faktor risiko diabetes tipe 2, penyakit jantung, dan hipertensi pada anak-anak.
Epilepsi
Apakah yang dimaksud dengan epilepsi ?
Epilepsi meupakan kondisi neurologist yang umum diderita oleh kebanyakan orang. Terminologi epilepsi merupakan istilah umum yang mengarah pada berbagai gangguan dimana seseorang mengalami kejang. Kondisi lain seperti demam, penggunaan atau membehentikan obata atau alkohol dapat menyebabkan kejang. Seseorang didiagnosis epilepsi keika mengalami kejang dua kali atau lebih.
Keluarga Berencana
Terdapat berbagai metode penggunaan alat kontrasepsi dalam program keluarga berencana. Tulisan ini akan membahas mengenai alat kontrasepsi hormonal.
Kontrasepsi hormonal merupakan metode kontrasepsi yang dapat diandalkan para perempuan untuk mengatur kesuburannya. Alat kontrasepsi ini tersedia dalam bentuk obat minum, obat suntik, dan implan yang dimasukkan ke bawah kulit dengan tindakan operasi kecil.
Alergi Makanan Part 2
Pada artikel sebelumnya telah dibahas mengenai definisi, gejala, dan faktor risiko alergi makanan. Kali ini akan diuraikan mengenai makanan apa saja yang biasanya menyebabkan alergi serta bagaimana tata laksana alergi makanan.
Makanan yang sering menyebabkan alergi
Alergi Makanan Part 1
Alergi makanan seing dijumpai pada anak-anak. Alergi makanan kejadiannya akan menurun seiring dengan meningkatnya usia. Pada orang dewasa kejadian alergi hanya 1-2% dari populasi. Alergi makanan timbul ketika seseorang memiliki alergi terhadap makanan tertentu yang dimakan. Alergi makanan tidak sama dengan intoleransi makanan (reaksi fisik yang tidak diinginkan terhadap makanan tertentu).
Imunisasi pada Bayi dan Anak Part 5
Topik yang akan diulas dalam tulisan Imunisasi pada Bayi dan Anak V adalah mengenai penyakit tuberkulosis dan tifus.
Tuberkulosis (TBC)
Penyakit tuberkulosis atau TBC dapat terjadi pada semua usia dari semua strata sosial dan ekonomi. Penyakit TBC masih menjadi masalah kesehatan di negara-negara berkembang, namun sejalan dengan semakin meningkatnya kasus HIV/AIDS di dunia, penyakit TBC mulai kembali menjadi momok di negara maju.
Imunisasi pada Bayi dan Anak Part 4
Pada bagian III dari Imunisasi pada Bayi dan Anak telah dibahas mengenai penyakit tetanus, polio, dan hepatitis B. Topik selanjutnya yang akan diulas dalam tulisan IV adalah mengenai penyakit campak dan gondongan.
Campak
Penyakit campak atau sering disebut juga sebagai measles atau rubeola atau morbili merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus campak. Penyakit ini mudah sekali menular melalui udara (percikan ludah) kepada anak yang belum diberi imunisasi campak.
Imunisasi pada Bayi dan Anak Part 3
Pada bagian yang lalu telah dibahas mengenai penyakit difteria dan pertusis yang dapat dicegah dengan imunisasi. Topik selanjutnya yang akan diulas dalam tulisan ini adalah mengenai penyakit tetanus, polio, dan hepatitis B.
Tetanus
Penyakit yang disebabkan oleh kuman tetanus ini dapat terjadi pada semua usia. Kuman tersebut dapat menimbulkan infeksi pada tubuh kita melalui luka -terutama luka yang dalam dan kotor-, luka bakar yang berat, bekas potongan tali pusat bayi, dan telinga yang bernanah (congekan).
Imunisasi pada Bayi dan Anak Part 2
Penyakit-penyakit yang Bisa Dicegah dengan Imunisasi
Pada bagian yang lalu kita telah membicarakan berbagai hal mendasar mengenai imunisasi, yaitu mengapa seorang bayi dan anak memerlukan imunisasi, manfaat imunisasi yang tidak hanya bagi perseorangan namun juga bagi masyarakat secara luas, serta bagaimana kita harus bersikap ketika mendengar berita mengenai efek samping akibat imunisasi. Pada bagian kedua dari tulisan mengenai imunisasi ini, kita akan coba mengulas lebih mendalam tentang pelbagai jenis penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi.
Imunisasi pada Bayi dan Anak Part 1
Bagi Anda para orangtua yang telah memiliki anak, tentu istilah imunisasi sedemikian akrab di telinga Anda dan sebagian besar orangtua mungkin sudah mengerti apa itu imunisasi dan mengapa diperlukan oleh buah hati mereka. Namun, tidak sedikit juga yang masih belum banyak mengerti berbagai hal mengenai imunisasi dan selalu muncul berbagai pertanyaan, mulai dari apa pentingnya imunisasi sampai apakah benar bahwa imunisasi dapat membahayakan anak saya?
Paternal Leukocyte Immunization
Pada wanita (jika belum hamil) baik spermatozoa (sel mani) maupun janin (hasil pembuahan) akan bersifat sebagai benda asing (antigen) di dalam organ kandungan, sehingga dapat ditolak oleh tubuh. Akibatnya seorang ibu hamil perlu melindungi janinnya dengan cara membentuk blocking antibody (antibodi penghambat) untuk menghambat reaksi tersebut.
Pada keadaan normal di dalam ibu hamil terbentuk antibodi penghambat untuk melindungi janin, terutama pada triwulan pertama kehamilan (12 minggu). Namun demikian pembentukan antibodi penghambat pada keadaan tertentu sangat rendah sehingga dapat terjadi keguguran (abortus) berulang, cacat janin, hambatan perkembangan janin atau bahkan sama sekali tidak tumbuh yang lazim disebut hamil nir-mudigah (blighted ovum).
Penyakit : Cacar Air
Cacar air sangat mudah menular, baik melalui kontak langsung, percikan ludah, maupun lewat udara. Pasien dapat menularkan penyakit sejak 48 jam sebelum muncul bintil, selama periode pembentukan lesi kulit (vesikel), dan hingga semua vesikel telah berkrusta (sampai 1 minggu sejak bintil-bintil muncul di tubuh). Cacar air dapat mengenai semua umur, namun gejalanya lebih berat bila terjadi pada remaja dan orang dewasa dibandingkan bila terjadi pada bayi dan anak.
Gejala dimulai dengan keluhan tidak khas seperti lesu, kurang nafsu makan, demam, sakit kepala, dan nyeri otot. Gejala tersebut mungkin berlangsung sampai 1-2 hari sebelum terjadi ruam kulit berupa bintil-bintil kecil berisi cairan, dimulai dari kulit wajah atau badan kemudian dengan cepat menyebar ke seluruh tubuh, dapat pula mengenai selaput lendir mulut (faring) dan/ atau vagina. Dalam waktu 1-2 hari bintil menjadi keruh, kemudian mengering dan mengelupas. Timbul rasa gatal dan anak menjadi gelisah.
Kanker Payudara
Apakah pengertian kanker payudara ?
Kanker payudara merupakan penyakit kanker yang paling sering diderita oleh kaum wanita. Penyakit ini merupakan penyebab kematian nomor dua setelah kanker payudara pada wanita berusia 35-54 tahun. Saat ini angka ketahan hidup penderita kanker payudara telah meningkat karena adanya diagnosis dini dan berbagai pengobatan untuk kanker tersebut. Sebagian besar kanker payudara timbul di bagian atas payudara dekat lengan. Kanker payudara dapat menyebar melalui sistem limpa atau aliran darah ke paru-paru, hati, tulang, dan organ lain, atau langsung ke kulit di sekitar jaringan.